Stephen Hawking adalah seorang ilmuan yang ahli dalam bidang matematika dan fisika yang sangat mengagumkan dengan teori teorinya seperti mengenai kosmologi, lubang hitam dan grafitasi kuantum.
Stephen memiliki nama asli Stephen William Hawking, ia terlahir dari pasangan Dr.Frank Hawking dan Isobel Hawking pada 8 Januari 1842 di Oxford.
Ayahnya adalah seorang ahli biolog. Stephan memiliki 2 saudara kandung yaitu Philippa dan Mary serta 1 saudara dari angkat bernama Edward.
Walau dalam kehidupan orang tuanya pernah mengalami kesulitan namun kedua orang tuanya bisa berkuliah, Frank mengambil jurusan kedokteran sedang Isobel mengambil jurusan filsafat,politik dan ekonomi. Orang tuanya bertemu di sebuah lembaga riset medis pasca perang dunia II, saat itu Frank bekerja sebagai peneliti medis sedang Isobel adalah seorang sekertaris.
Hawking bersama keluarganya pindah ke St Albans, Hertfordishire pada tahun 1950 dikarenakan ayahnya sedang memimpin sebuah divisi parasitologi atau sebuah riset yang berhubungan dengan parasit dalam ilmu biologi.
Di St Albans keluarganya memiliki kebiasaan makan sambil membaca buku, namun mereka dianggap sebagai keluarga yang cerdas.
Pendidikan Stephen Hawking
Banyak sekali sekolah yang di lalui Hawking diantaranya adalah Byron House School di Highgate, London, sebagai sekolahnya pertama kali kemudian sekolah di sekolah wanita di St Alban yaitu St Albans High Scholl For Gril (1950-1953) kemudian sekolah di Radlett School di Hertfordshire.
Walau dikenal ilmuan cerdas bahkan dijuluki sebagai Einstein awal mula disekolahnya ia sering mendapat nilai yang buruk, namun lambat laun ia mulai menunjukan gemar dengan pelajaran ilmu pengetahuan dan matematika karena terinspirasi oleh gurunya Dikran Tahta. Namun walau Hawking ingin serius dengan matematika ayahnya sendiri sebenarnya kurang setuju karena ayahnya menganggap bahwa lapangan pekerjaan untuk bidang matematika kurang banyak sehingga ia menyarankan agar mengambil jurusan kedokteran sesuai dirinya di University college,Oxford, dan juga karena saat itu jurusan matematika belum ada dan hawking mengambil keputusan belajar fisika dan kimia.
Pada bulan Oktober 1959 ahirnya ia menempuh pendidikan tingginya di Universitas College,Oxford saat usianya sekitar 17 tahun.
18 bulan pertama di Oxford, Hawking merasa kurang semangat, kesepian dan merasa bosan karena tugasnya yang biasa biasa saja. Di sini ia juga menyadari dirinya bahwa ia lebih suka teori dibanding observasi atau penelitian. Dari universitas di Oxford ia kemudian melanjutkan ke Trinity Hall, Cambridge, disinilah ia mempelajari teori astronomi dan kosmologi yang melambungkan namanya kelak.
Hidup dengan computer
Belum lama menempuh pendidikan di Cambridge gejala aneh muncul pada dirinya, ia terkena sklerosis lateral amiotrofik yang menyebabkan ia kehilangan hampir seluruh kendali neuromuskularnya.bahkan mulai tahun 1974 ia mulai tidak bisa makan atau tidur sendiri.
Suaranya semakin lama semakin tidak jelas bahkan hanya orang yang benar benar dekatlah yang mengerti akan maksud suaranya.
Hawking divonis penyakit pneumonia pada tahun 1985 sehingga ia harus menjalani sebuah perawatan medis trakeostomi yang menyebabkan Hawking harus rela hidup tanpa bicara.
Karena merasa prihatin ada seorang ilmuan dari Cambridge membuatkan sebuah Computer khusus untuk membantunya berkomunikasi. Hawking dapat menuliskan sesuatu yang akan disampaikannya melalui computer yang kemudian dilafalkan melalui voice synthesizer, computer ini terus diperbaharui oleh perusaan intel dan menjadi alat komunikasi Hawking hingga ahir hidupnya.
Biar tubuhnya lumpuh hawking tetap menjalani kehidupannya dengan terus mengembangkan teori teorinya terutama dibidang astronomi dan fisika bahkan ia mampu menjadi profesor Lucasian dalam bidang matematika di universitas Cambridge dan menjadi anggota Gonville and Caius college Cambridge.
Sisi lain stephen Hawking
Hawking menikah dengan seorang perempuan bernama Jane Wilde pada tahun 1965, namun tekanan akan ketenaran dan penyakit yang diderita Hawking menjadi sebab mereka bercerai pada 1991 yang sebelumnya Mereka dikaruniai beberapa anak diantaranya Robert (L.1967),Lucy (L.1969) dan Thimothy (L.1979).
Setelah bercerai dengan Jane, Hawking menikah dengan seorang yang merawatnya bernama Elaine Mason pada 1995, namun pada 2006 Hawking bercerai untuk istri keduanya yang mana kemudian Elaine Mason menikah dengan David Mason, seseorang yang merancang computer untuk Hawking.
Stephen Hawking memang terkenal akan teori teori yang dikeluarkannya bahkan hampir menyamai ketenaran Albert Einstein namun faktanya ia adalah seorang yang tidak percaya akan ketuhanan atau bisa disebut sebagai Atheis.
Ia menyatakan bahwa dirinya tidak sereligius seperti orang orang pada umumnya, dan ia percaya alam semesta diatur oleh ilmu pengetahuan alam atau sains. Hawking membandingkan ilmu agama dan sain pada tahun 2010 ia mengatakan "terdapat perbedaan mendasar antara agama yang berdasarkan otoritas, (dan) ilmu pengetahuan yang berdasarkan pada observasi dan alasan, ilmu penhetahuan akan menang karena terbukti".
Keatheishan Hawking juga diperkuat oleh mantan istrinya Jane saat mereka melakukan proses perceraian.
2010 The Thelegraph menyatakan bahwa Hawking meyatakan tuhan bukanlah pencipta alam semesta, hal ini sesuai dengan apa yang ditulis Hawking dalam bukunya "The Grand Design"
Karena adanya hukum seperti gravitasi, tata surya dapat dan akan membentuk dirinya sendiri. Penciptaan spontan adalah alasannya mengapa sekarang ada 'sesuatu' dan bukannya kehampaan, mengapa alam semesta ada dan kita ada. Tidak perlu memohon kepada Tuhan untuk memulai segalanya dan menggerakan alam semestaBeberapa hal menarik dari Stephen Hawking
- Stephen Hawking diprediksi hanya dapat bertahan hidup selama 21 tahun ketika penyakit kelumpuhan mulai menyerangnya pada usia 22 tahun menurut diagnosa dokter. Namun Stephen Hawking dapat bertahan hingga usia 76 tahun dan menjadi salah satu ilmuwan terhebat di abad 21.
- Nilai-nilai sekolah Stephen Hawking biasa-biasa saja bahkan buruk ketika masih bersekolah dikarenakan ia sangat malas.
- Ayahnya Stephen Hawking menginginkan Stephen Hawking menjadi dokter, namun Stephen Hawking memilih mendalami fisika dan menjadi seorang ilmuwan termasyur
- Semasa remaja Stephen Hawking dikenal pemalas dan tidak suka belajar, namun ia mendapatkan beasiswa karena kecerdasannya
- Stephen Hawking pernah menjadi anggota tim dayung perahu di kampus Oxford
- Bukunya 'A Brief History of Time' terjual sebanyak 10 juta copy dan menjadi best seller selama 4,5 tahun.
- Stephen Hawking adalah seorang ilmuwan yang tidak percaya akan Tuhan atau atheis. Ia tidak percaya keberadaan Tuhan, Hawking lebih percaya bahwa alam semesta diatur oleh hukum ilmu pengetahuan atau sains.
- Stephen Hawking adalah pencetus teori terciptanya dunia dan teori lubang hitam yang terkenal
- Kisah hidup Stephen Hawking pernah diangkat menjadi sebuah film yang berjudul 'Theory is Everything' pada tahun 2014
- Stephen Hawking adalah seorang ilmuwan yang memperoleh gelar Lucasian Professor yakni gelar professor matematika paling bergengsi di Universitas Cambridge, Inggris. Hanya segelintir orang yang memperoleh gelar tersebut termasuk Sir Isaac Newton.
- Stephen Hawking juga memperoleh gelar bergengsi dari kerajaan Inggris yakni gelar Order of the Companions of Honour.
- Stephen Hawking juga menulis buku untuk anak-anak yang menjelaskan mengenai lubang hitam (black hole) dengan bahasa yang mudah dipahami oleh anak-anak.
Kematian Hawking
Sebelum kematiannya atau sekitar 4 Maret 2018 Hawking sudah menyelesaikan penelitian terahirnya yaitu teori tentang alam semesta tidaklah satu atau yang dikenal dengan Multiverse, ia menuliskannya dalam makalah yang ia beri nama "A Smooth Exit From Eternal Inflation"
Thomas Hertog atau rekan dari Hawking dari universitas KU Leuven,Belgia juga ikut serta dalam penulisan makalah penelitian Hawking, makalah itu ingin menjelaskan konsep Multiverse yang rumit menjadi konsep yang mudah dikaji, dan sekarang makalah itu sedang dikaji oleh ilmuan terkenal dunia.
Hawking meninggal pada hari rabu 14 Maret 2018 di rumahnya Cambridge,Inggris karena penyakit Neuron Motorik langka yang dideritanya dari tahun 1964.
Itulah hal mengenai Stephen Hawking singkat yang bisa saya berikan kali ini,, semoga bermanfaat..
0 komentar
Post a Comment